Saturday 15 February 2014

gagal itu...

kegagalan itu sesuatu yang menakutkan bagi saya. kenapa? karena selama ini saya belum pernah merasakan apa itu gagal yang sebenarnya. dan ternyata belajar gagal itu perlu agar kita bisa menjadi kuat. karena kehidupan ini tidaklah mulus, ada lika liku yang harus dilewati dan terkadang perlu berhenti sejenak.

setelah saya amati perjalanan hidup saya selama ini, saya tak pernah merasakan kegagalan yang sebenarnya.
contoh: 
saya gagal menjadi yang terbaik dikelas, tapi saya ada diurutan kedua. 
saya gagal masuk SMA plus (asrama) tapi saya berhasil masuk SMAN 1.
saya gagal menjadi yang terbaik di fakultas, tapi saya ada diurutan keempat.

hal ini yang rupanya membuat saya mungkin lupa bersyukur dan kurang berusaha sekuat tenaga untuk bisa berhasil, untuk bisa menjadi yang pertama. dan ketika di awal S2 saya gagal di dua mata kuliah besar hal itu benar-benar membuat saya terpuruk. karena saya selama ini tidak pernah merasakan gagal.

tapi ada banyak pelajaran yang saya dapat ketika kegagalan itu menghampiri saya.

saya bisa melihat mereka yang peduli dan ada buat saya. mereka yang memeluk saya ketika kegagalan itu datang. mereka yang selalu support saya dan menguatkan saya ketika saya merasa menjadi orang terbodoh di dunia (bukan lebay loh ya, tapi saat itu saya merasakan hal itu).

saya tahu betapa berharganya waktu dan tak bisa diulangi kembali.

saya tahu Allah sayang sama saya. dia mengingatkan saya, untuk selalu bersyukur dan meminta kepadaNya. karena segala sesuatu tidak akan terjadi tanpa campur tanganNya. tugas kita adalah berusaha dan berdoa.

mari ingat-ingat kembali apa yang membuat anda merasa terpuruk hari ini. 
apa karena selama ini kita sombong dan lupa berdoa kepada Dia? 
apa karena kita hanya meminta kepadaNya tapi tidak berusaha?
apa karena kita mudah berputus asa?
atau apa?

No comments:

Post a Comment